Pemerintah AS Larang Warganya ke Papua,Sekjen DPP BMP-RI Tegaskan Situasi Aman dan Kondusif


Laporan Wartawan Tribun-PapuTengah.com, Calvin Louis Erari


TRIBUN-PAPUATENGAH.COM, NABIRE-

Pemerintah Amerika Serikat (AS) mengeluarkan imbauan kepada warganya untuk tidak melakukan perjalanan ke Indonesia, terutama ke Papua Tengah dan Papua Pegunungan.

Diketahhui, bahwa imbauan tersebut disampaikan langsung oleh Departemen Luar Negeri AS pada Rabu (30/4/2025) lalu, bersamaan dengan penerbitan peringatan perjalanan ke Indonesia pada Level 2 (waspada).

Menanggapi hal ini, Sekretaris Jenderal DPP Barisan Merah Putih Republik Indonesia (BMP-RI), Ali Kabiay, memberikan pernyataan.

Menurut Ali Kabiay, larangan perjalanan ini merupakan hal yang lazim.

Hanya saja, ia menjelaskan bahwa wilayah Papua Tengah dan Papua Pegunungan memiliki cakupan yang sangat luas, dan daerah yang kerap terjadi gangguan keamanan terletak jauh dari pusat kota.

“Untuk itu, situasi di Papua Tengah dan Papua Pegunungan dipastikan aman dan kondusif,” ujar Ali kepada Tribun-PapuaTengah.com di Nabire, Papua Tengah, Jumat (16/5/2025).

Dengan keyakinan akan keamanan tersebut, Ali mempersilakan warga negara AS untuk berkunjung ke Indonesia, khususnya Papua.

“Pada dasarnya, negara tidak melarang warga negara asing untuk berkunjung ke Indonesia,” katanya.

Meskipun begitu, Ali menegaskan pentingnya bagi setiap penduduk asing yang datang untuk memastikan bahwa mereka memiliki dokumen resmi yang lengkap.

Dia memberikan contoh, bahwa apabila memasuki suatu negara dengan visa wisatawan, maka kegiatannya harus terbatas pada urusan pariwisata saja.

“Jangan menggunakan visa turis, tetapi melakukan aktivitas lain, misalnya seperti aktivitas intelijen untuk mencari informasi, atau membuat video propaganda di wilayah Indonesia,” tegasnya.

“Perihal tersebut memang tak diizinkan. Tentang keselamatan, saya tegaskan bahwa Papua senantiasa aman dan tenang,” tegasnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com